GraPARI Telkomsel Hadir di PIK Avenue

GraPARI Telkomsel Hadir di PIK Avenue

Pernah kebayang nggak, lagi asik belanja atau nongkrong di mall, eh tiba-tiba kartu SIM kamu harus sudah waktunya upgrade ke eSIM biar lebih praktis? Biasanya sih itu bikin ribet, harus cari GraPARI di tempat lain. Tapi sekarang, cerita itu udah berubah. Karena ada kabar baru yang pastinya bikin hidup kamu lebih gampang: GraPARI Telkomsel resmi buka di PIK Avenue.

GraPARI Telkomsel Hadir di PIK Avenue

Segala Urusan Telekomunikasi Kini Ada di Satu Tempat

GraPARI di PIK Avenue hadir buat kamu yang nggak mau buang waktu hanya untuk urusan kecil yang penting. Di sini kamu bisa ganti kartu SIM atau upgrade ke eSIM tanpa perlu antri panjang. Kamu juga bisa langsung aktivasi paket internet favorit supaya tetap on sepanjang hari. Kalau ada yang bikin bingung, tinggal tanya, karena staff GraPARI siap bantu dengan senyum ramah. Jadi semua beres lebih cepat, lebih gampang, dan pastinya lebih nyaman.

Kalau biasanya ngurus layanan telekomunikasi itu kesannya formal dan membosankan, kali ini beda. Lokasinya yang ada di PIK Avenue bikin semuanya lebih santai. Sambil jalan-jalan, belanja, atau nonton film di FLIX Cinema, kamu bisa sekalian mampir ke GraPARI. Setelah urusan kelar, tinggal lanjut hangout di café atau hunting promo seru di mall. Jadi GraPARI PIK Avenue ini bukan cuma tempat service, tapi juga jadi bagian dari lifestyle kamu sehari-hari. 

Kehadiran di PIK Avenue

PIK Avenue hadir bukan hanya menjadi pusat perbelanjaan, namun sebagai bagian dari gaya hidup komunitas. Dengan kehadiran GraPARI Telkomsel maka semakin memperkuat PIK Avenue dalam mendukung pengalaman terbaik dan bermakna untuk setiap pengunjungnya.  

Jadi, kalau kamu lagi ke PIK Avenue, jangan lupa cek GraPARI Telkomsel. Urusan telekomunikasi beres, hangout tetap jalan, dan semuanya jadi lebih simpel. Siapa tahu, kunjungan singkatmu ke GraPARI justru jadi solusi instan buat kebutuhan digital kamu hari ini.

 

Related